PERPISAHAN MAHASISWA MMD 1000 D UNIVERSITAS BRAWIJAYA
Vitra Yogi Nur Adi Candra 31 Agustus 2023 23:10:13 WIB
Pada hari Selasa, tanggal 3 Agustus 2023, para mahasiswa program Mahasiswa Membangun Desa (MMD) dari Universitas Brawijaya mengadakan acara perpisahan dengan masyarakat Desa Duren. Dalam acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Duren, Bapak Basuki Widodo, serta perangkat desa Duren dan warga masyarakat. Selama lebih dari satu bulan, para mahasiswa ini telah aktif mengerjakan berbagai program kerja MMD di Desa Duren, dengan tujuan utama membantu mengembangkan dan memajukan desa Duren.
Dalam perpisahan ini, diadakan pula berbagai aktivitas untuk mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat Desa Duren. Acara dimulai dengan sesi senam bersama, yang melibatkan partisipasi aktif dari warga desa. Kemudian, dilanjutkan dengan berbagai lomba kecil seperti perlombaan memasukkan paku ke dalam botol dan memecahkan balon. Lomba-lomba ini ditujukan untuk menambah keseruan acara, dan pemenangnya diberikan hadiah sebagai penghargaan.
Dalam acara ini juga dilakukan penyerahan plakat dan satu bingkai foto yang berisi kompilasi kegiatan mahasiswa MMD selama di desa Duren, hal tersebut sebagai bentuk simbol kenang-kenangan dari mahasiswa MMD untuk desa Duren.
Sebagai informasi tambahan, selama satu bulan lebih berkegiatan di Desa Duren, para mahasiswa MMD dibantu oleh semua unsur masyarakat desa dalam menjalankan berbagai program kerja yang telah direncanakan sebelumnya. Namun, tidak hanya berfokus pada program-program tersebut, mahasiswa MMD juga aktif terlibat dalam berbagai kegiatan keseharian masyarakat Desa Duren. Hal ini memungkinkan mereka untuk benar-benar menyatu dengan masyarakat setempat, mendapatkan pengalaman berharga, dan pengetahuan baru melalui pengalaman langsung di dalam masyarakat.
Program Mahasiswa Membangun Desa ini diharapkan mahasiswa mampu menerapkan, mengamalkan, dan mempromosikan ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah diperoleh untuk mendorong kesejahteraan umum dan mengembangkan kehidupan masyarakat secara langsung. Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk memajukan desa serta berkontribusi dalam mengembangkan potensi yang ada dalam desa khususnya desa Duren.
Komentar atas PERPISAHAN MAHASISWA MMD 1000 D UNIVERSITAS BRAWIJAYA
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- PENYALURAN BLT DD PERIODE BULAN NOVEMBER 2024
- ORIENTASI PMBA (PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN BAGI BALITA DAN ANAK) TAHUN 2024
- PENYALURAN BLT DD PERIODE BULAN OKTOBER 2024
- MUSRENBANGDES PENETAPAN RKPDES DESA DUREN TAHUN 2025
- MONITORING DAN EVALUASI DANA DESA (DD) DAN ALOKASI DANA DESA (ADD) TAHUN 2024
- PENYALURAN BLT DD PERIODE BULAN SEPTEMBER 2024
- PENYALURAN BLT DD PERIODE BULAN AGUSTUS 2024